PARTAI BURUH “MENYAMBUT TANTANGAN” DEBAT TERBUKA MAHASISWA
PARTAI BURUH “MENYAMBUT TANTANGAN” DEBAT TERBUKA MAHASISWA
Tantangan Mahasiswa terhadap Said Iqbal untuk berdebat, disambut oleh Partai Buruh. Sebelumnya, peristiwa cium tangan ganjar yang dilakukan Said Iqbal, telah melatar belakangi munculnya tantangan tersebut.
Tantangan bertajuk,
Mempertanyakan Sikap Partai Buruh dan KSPSI :
Harapan Atau Jebakan Partai Buruh ?
ramai dibicarakan dikalangan masyarakat, menunggu jawaban Said Iqbal atas tantangan debat terbuka tersebut.
Bung Kamal, salah satu Tokoh Partai Buruh, dalam pesan wa nya menyampaikan,
Rumah republik ini berdiri di atas pondasi perdebatan pendiri bangsa. Mereka adalah orang-orang yang berfikir, hidup bersama gagasannya, dan melengkapi diri dengan seperangkat pengetahuan.
Orang-orang yang cakap, beragumen tebal, padat isi kepala dan oleh karenanya bertarung gagasan menjadi tradisi diantara mereka.
Dari Tjokroaminoto hingga Soekarno, dari Hatta sampai Tan Malaka. Begitulah wajah mula-mula republik kita.
Tentu kami beriang hati memanggil ulang tradisi yang telah lama diwariskan itu. Kami percaya, demokrasi yang sehat salah satunya dibangun dengan sabung ide dan pemikiran. Bukan dimeriahkan oleh hoaks, kontes gimmick, apalagi semburan fitnah.
Politisi yang nihil pemikiran hanya akan menjadi polutan dalam Pemilu. Oleh karenanya Partai Buruh menyambut ajakan berdebat dari kaum muda.
Kami sepenuhnya insaf, berbicara dengan kaum muda serupa berdialog dengan masa depan. Sesahih itu!
Datang dan hadiri lah Debat Tebuka yang akan diadakan pada :
Hari/Tgl : Rabu, 10 Mei 2023
Pukul : 16.00 WIB – Selesai
Tempat : Pelataran Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ)
Acara debat ini juga disiarkan langsung dari official account Partai Buruh (Tiktok, Instagram & Facebook).
Sampai Jumpa!
Salam Kelas Pekerja!
#WeAreTheWorkingClass
sebut Bung Kamal dalam wa nya. (yig)
What’s your Reaction?
+1
+1
3
+1
+1
+1
+1
1
+1